Tertarik melanjutkan studi di Jepang? Beberapa beasiswa luar negeri Jepang bisa mengantarkanmu mewujudkan impian tersebut, lho!
Dari dukungan pemerintah hingga swasta, berikut lima beasiswa kuliah ke Jepang yang patut untuk dipertimbangkan:
Rekomendasi Beasiswa Kuliah ke Jepang
1. Beasiswa MEXT
Monbukagakusho (MEXT) adalah beasiswa yang disediakan oleh Pemerintah Jepang melalui Kementerian Kementerian Pendidikan, Budaya, Olahraga, Ilmu Pengetahuan dan Teknologi untuk pelajar internasional, termasuk dari Indonesia.
Beasiswa ini terbuka untuk segala jenjang D3/S1/S2/S3. MEXT menyediakan beasiswa penuh, termasuk:
- Biaya kuliah;
- Uang saku bulanan;
- Tiket pesawat dari Indonesia ke Jepang dan sebaliknya;
- Pengurusan visa pelajar.
2. Beasiswa LPDP
Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) Indonesia menawarkan beasiswa bagi warga negara Indonesia untuk studi S2 dan S3, termasuk ke Jepang.
Syaratnya, kandidat harus menunjukkan komitmen untuk kembali ke Indonesia dan berkontribusi pada pengembangan negara pasca-studi.
Beasiswa LPDP ini mencakup:
- Biaya pendidikan;
- Biaya hidup setiap bulan;
- Biaya buku perkuliahan;
- Tunjangan penelitian tesis/disertasi;
- Tunjangan seminar internasional;
- Tunjangan publikasi jurnal;
- Tiket pesawat;
- Pengurusan visa pelajar;
- Biaya kedatangan;
- Asuransi kesehatan;
- Tunjangan lomba internasional.
3. ADB-Japan Scholarship
Asian Development Bank - Japan Scholarship Program menawarkan kesempatan bagi warga negara negara anggota ADB, termasuk Indonesia untuk melanjutkan studi pascasarjana di berbagai bidang yang mendukung pembangunan ekonomi dan sosial.
Program ini mencakup:
- Biaya kuliah;
- Uang saku bulanan;
- Biaya perjalanan;
- Buku dan bahan pengajaran;
- Asuransi kesehatan.
4. CIMB ASEAN Scholarship
CIMB ASEAN Scholarship adalah program beasiswa regional yang ditawarkan oleh CIMB Group, salah satu bank terbesar di ASEAN.
Beasiswa ini terbuka untuk pelajar dari negara-negara ASEAN, termasuk Indonesia, yang ingin melanjutkan studi dalam berbagai disiplin ilmu di tingkat sarjana atau pascasarjana, termasuk di Jepang.
Beasiswa ini mencakup:
- Biaya pendidikan penuh;
- Biaya hidup;
- Akomodasi;
- Tiket pesawat satu kali di awal perkuliahan;
- Biaya pengurusan visa;
- Laptop;
- Tunjangan buku;
- Program mentoring, magang, dan management trainee;
- Berkarier di bank CIMB setelah lulus studi.
5. Ajinomoto Scholarship
Ajinomoto Foundation menyediakan beasiswa untuk mahasiswa internasional yang ingin melanjutkan studi S2 di Jepang dalam bidang ilmu pengetahuan, teknologi, dan nutrisi.
Beasiswa Ajinomoto mencakup:
- Biaya pendidikan penuh;
- Uang saku bulanan sebesar 150.000–180.000 yen (sekitar Rp15-18 juta);
- Tiket penerbangan satu kali Indonesia–Jepang.
Nah, untuk meraih kesempatan studi di negeri sakura melalui beasiswa kuliah ke Jepang, diperlukan persiapan matang, mulai dari akademik, pengembangan diri, hingga kemampuan berbahasa.
Mulai persiapan sejak dini akan membuka peluang lebih besar untuk berhasil, lho! Kalau bingung harus mulai persiapan dari mana, kamu bisa mengunjungi media sosial dan laman resmi Kobi Education!
Kobi Education menyediakan program mentoring beasiswa luar negeri, kursus IELTS, proofreading dokumen beasiswa, dan berbagai informasi lengkap dan menarik seputar beasiswa. Raih impianmu sekarang!
Semoga berhasil, ya!
Info menarik bagi pemburu beasiswa luar negri ke Jepang. Tinggal menyiapkan semua syarat yang dibutuhkan.
ReplyDeleteLangsung aku save dan aku share ke suamiku kebetulan kami memang sedang mencari beasiswa sekaligus kerja di Jepang. Bismillah tembus
ReplyDeleteMantaps nih lengkap informasinya, tinggal siapkan dokumen yang dibutuhkan, gak pake ribet n tanya2 lagi ..
ReplyDeleteAku kok tertarik sama Ajinomoto Scholarship buat S2 bidang teknologi. Dapet biaya pendidikan penuh dan saku bulanannya mayan gede. Bawa sekeluarga bisa ga ya? Boleh nih kepoin Kobi Education buat cari info beasiswa.
ReplyDeleteWah makasih banyak kak! Kebetulan saya memang lagi mencari beasiswa untuk lanjut studi ini T.T Doakan yaa
ReplyDeleteBanyak sekali program yang menyediakan beasiswa untuk studi ke Jepang, dan semuanya benar-benar di fasilitasi, wow..
ReplyDeleteterbantu banget dari artikel ini rencananya pengen kuliah di luar negeri terutama jepang
ReplyDeletePenting banget nih buat anakku yang juga nyari2 beasiswa ke Jepang. Mumpung adikku udah duluan disana, biar kusuruh baca artikel ini,siapa tau dia berminat nih.
ReplyDeleteWahb Terima kasih ya kak atas informasinya. Kebetulan keluarga saya ada yang mencari informasi tentang ini. Semoga bisa kuliah di Jepang
ReplyDeleteWah info menarik banget ini, tapi kayake lebih mungkin buat anakku. Klo aku ingin ikutan ndaftar, hanya saja terjegal usia dan kemamouan dengan telak. Haha!
ReplyDeleteSekarang banyak banget program beasiswa ke jepang, tapi sayang sekali untuk keilmuan tertentu, jepang jauh tertinggal.
ReplyDeleteBeasiswa Jepang memang banyak. Aku dulu mau daftar saat udah kuliah, mau lanjut S2 bareng temen. Tapinya aku keburu nikah. Wkwkwkwkwk, batal deh. Sementara teman-temanku pada jadi. Malah sampe sekarang ada yang tetep menetap dan kerja di sana. Yah, takdirku berkata lain. :D
ReplyDeleteKeren banget informasi beasiswanya ada 5 yang bisa dipilih ya kayaknya yang tertarik Ajinomoto soalnya dia full dan juga keren abis uang sakunya
ReplyDeleteBaru-baru ini aku baca artikel tentang perdagangan orang berkedok sekolah diluar negeri trus ada 5 univ yang ditatapkan terlibat huhu ngeri... mana pengen banget anak sekolah di ln.
ReplyDeleteJepang selalu jadi favorit tujuan kuliah ln kalo di asia..
Semoga one day anakku bisa goals lanjut disan. Amin..
Buat yang mau kejar ke Jepang bisa jadi referensi niy, semoga saya juga bisa dapat salah satunya beasiswa ini, yang penting semangat dulu buat semuanya
ReplyDeleteBanyak banget ini beasiswa yang bisa diincar kalau mau lanjut kuliah ke Jepang, tinggal disesuaikan aja kemampuannya dan mempersiapkan diri sebaik mungkin termasuk belajar bahasa Jepang biar makin yahud yah
ReplyDeleteMonbukagakusho tu dulu impian banget huhu. Smeoga walau aku gak bisa, anak2ku kelak bisa aamiin.
ReplyDeleteSenang banget kalau belajar ke Jepang tu, gak cuma belajar mata kuliah yang dipengenin tetapi sekaligus belajar budaya disiplin dan hidup seimbangnya hehe.
Jujur saja, melihat besarnya nominal beasiswa, Ajinamoto Foundation jadi favorit. Siapa tahu juga setelah lulus bisa langsung bekerja di sana
ReplyDeleteInfo yang lengkap banget. Kapan hari ada temen yang sedang mencari info ini, perlu aku forward nih ke dia.
ReplyDeleteWah info menarik ini bagi para pemburu beasiswa ke luar negeri
ReplyDeleteSelama ini yang paling familiar itu hanya LPDP
Ternyata banyak juga ya beasiswa lainnya untuk ke Jepang
Tahun 2014 saya pernah ke Jepang karena terpilih dalam program Student Exchanges JENESYS. How fast! Terima kasih informasinya, Kak. Semoga bisa dijadikan motivasi untuk saya dan lainnya yang ingin melanjutkan studi ke Jepang.
ReplyDeleteSalah satu negara impian yang pengen banget aku kunjungi. Tapi kayaknya kalo untuk urusan pendidikan gak dulu. Soalnya, gak bakal sanggup belajar bahasa baru lagi huhu. Padahal dulu pas mau lanjut S2 pengennya di jepang haha
ReplyDeleteyang paling bikin ribet beasiswa LN ini seperti nya LOA dan administrasi lainnya yaaa
ReplyDeleteBaca ini jadi nambah info baru nih aku. Makasih mbaa. Bismillah aku bisa dapat beasiswa. Aamiin.
ReplyDelete