Resep Dimsum Hits di TikTok

9 comments
Aneka Resep Dimsum ala TikTok



Ada banyak konten positif yang bisa kita dapatkan di TikTok. Salah satunya adalah resep dimsum.


Nah, buat yang sedang cari-cari resep dimsum di TikTok, saya ada beberapa rekomendasi nih. Simak yuk…


1. Resep quick dimsum rebus


Kalau yang mau bikin dimsum nggak pakai lama, mungkin bisa coba resepnya akun TikTok @bukanembunpagi.


Walaupun katanya cara membuatnya cepat, tapi dimsum ini katanya tinggi protein. Plus, nggak pakai tepung untuk membuatnya.

Resep dimsum paling gampang dan mudah


Bahan-bahannya ada 200 gram dada ayam giling, 1 butir telur, daun bawang, 1 sendok teh minyak wijen, kecap asin, lada, garam, dan gula secukupnya.


Pertama-tama campur ayam dan telur. Selanjutnya, campur saja semua bahan yang ada. Terakhir baru daun bawang. Katanya sih, makin banyak daun bawangnya, katanya makin enak. Setelah selesai, masukkan ke dalam kulit pangsit. 


Siapkan air mendidih, lalu rebus dimsum tadi. Katanya dikukus sebetulnya bisa juga. Cuma ada komentar yang bilang, waktu dikukus, kulitnya malah nempel. Malah ada juga yang komentar kalau dimsumnya ini enak juga jika digoreng.


Jadilah delapan potong dimsum. Ini bsa juga dijadikan frozen food dengan disipan di tempat tertutup lalu taruh di kulkas bagian frozen.


Bisa dibilang, ini memang resep dimsum yang simpel banget!


2. Resep dimsum tapi nggak pakai tepung


Kalau resep dimsum yang di akunnya @resep_debm ini juga modalnya nggak pakai tepung. Dan, cara membuatnya lumayan unik.

Reaep dimsus debm


Pertama-tama, bakar bawang putih yang masih ada kulitnya serta bagian tengahnya ditaruh kayu manis. Bakar di tengah-tengah kompor. Setelah selesai, baru kupas kulit bawang putihnya. 


Kemudian potong-potong bawang daun. Ini yang diambil dan dipotong-potong cuma batangnya.


Kocok 3 butir telur sampai merata. Tanpa bumbu ya kocokan telur ini. Kemudian masak tipis-tipis di atas pan bulat untuk nantinya jadi kulit dimsumnya. Bolak-balik biar nggak gosong. Lalu angkat.


Blender 500 gram ayam paha yang sudah difilet. Campur dengan 4 siung bawang putih, 6 siung bawang merah, satu butir telur, tambah penyedap rasa secukupnya. Blender sampai halus. Nanti bagi jadi 2 adonan.


Adonan pertama ditambah parutan keju. Tambahkan secukupnya potongan daun bawang yang tadi sudah dipotong-potong. Aduk sampai semua bahan tercampur rata. 


Lalu masukkan adonan pertama tadi ke dalam lembaran telur. Bentuk menjadi bentuk dimsum. Letakkan di kukusan dan ditata dengan rapi. Taruh parutan wortel di atasnya.


Adonan ke dua bisa tambahkan potongan udang. Di resepnya cuma pakai 7 ekor udang. Aduk-aduk sampai semua bahan tercampur rata.


Masukkan ke dalam lembaran kulit nori. Lalu gulung saja. masukkan ke dalam kukusan.


Sambil mengukus, kita bisa siapkan chili oilnya. Caranya, blender kasar 10 siung bawang putih yang sudah dibakar tadi, 1 genggam cabe rawit, cabe keriting secukupnya, dan 1 sendok makan ketumbar. 


Setelah itu panaskan minyak, tuang adonan cabe tadi. Tumis, lalu tambahkan satu batang kayu manis yang tadi sudah dibakar. Kalau sudah selesai, ambil minyaknya untuk jadi cocolan chili oil dimsumnya.


3. Klaimnya, katanya ini resep dimsum terenak


Kalau yang ini, resep dimsumnya bikin sekaligus kulit dimsumnya. Resep ini saya temukan di akun TikTok @syalwashafirs untuk 18 sampai 20 dimsum.

Resep kulit isian dan saos dimsum lengkap


Untuk bahan kulitnya terdiri dari 10 sampai 12 sendok makan tepung serbaguna, ½ sendok teh garam, 55 ml air hangat. Campur semua bahan, gulung tipis. 


Lalu buat lembaran melingkar. Bisa lingkaran atas gelas atau mangkuk. Ini bisa jadi 18 sampai 20 lembar kulit dimsum. Tergantung ukuran cetaknya tadi ya.


Bahan dimsum yang dichopper antara lain 280 gram paha ayam tanpa tulang, 80 gram kulit ayam, 2 bawang putih, 1 putih telur, 1 sendok makan gula, 1 sendok teh kaldu, 1 sendok teh garam, 1 sendok makan minyak wijen, 1 sendok makan kecap asin, 1 sendok makan saus tiram. 


Di videonya, tambahkan es batu saat proses chopper. Setelah selesai, masukkan 10 sendok makan tepung tapioka dan 1 sendok makan tepung terigu. Campur semua bahan.


Ambil kulit dimsum yang sudah dibuat tadi. Olesi dengan adonan dimsum, lalu bentuk dengan melekuk ke dalam dengan bantuan garpu. Tambahkan parutan wortel di atasnya.


Siapkan kukusan yang sudah diolesi minyak. Letakkan dan tata dimsum di dalam kukusan. Kukus selama 20 menit.


Untuk saosnya terdiri dari 1 sendok makan minyak goreng, 1 siung bawang merah, 2 buah cabai rawit merah, 150 ml air, 6 sendok makan saus sambal, 1 sendok makan saos tomat, 1 sendok teh kaldu ayam atau kaldu jamur, 1 sendok teh gula, 1 sendok teh cuka, 1 sendok teh maizena. Tapi tepung maizenanya ini optional saja.


Tumis bawang dan cabai, masukkan air dan semua bahan saos lainnya.


4. Resepnya rahasia, sampai narasinya pun bisik-bisik


Kalau resep yang ini, super cepat banget videonya. Sudah gitu katanya rahasia, sampai suara narasinya pun bisik-bisik. Bisa dibilang memang unik sih resep dimsumnya akun TikTok @ashtlmrfh ini.

Resep dimsum pakai banyak sayur


Untuk isian dimsum, pertama-tama, parut wortel lalu diperas. Begitu juga untuk parutan labu siam yang juga diperas.


Kemudian tambahkan serutan jagung manis, irisan daun bawang biar sedap, blenderan ayam, potongan jamur, dan udang cincang. Tambahkan juga tepung kanji, saus tiram, penyedap rasa, lada, minyak wijen, gula, dan garam.


Aduk semua bahan tersebut. Sayangnya ini resepnya nggak dikasih tahu nih ukurannya berapa-berapa. Jadi main kira-kira ya. 


Setelah itu baru tambahkan satu butir telur kemudian aduk lagi hingga merata. Untuk yang suka pedas, bisa tambahkan irisan cabai. 


Siapkan lebaran kulit dimsum. Oleskan minyak dulu sebelum meletakkan adonan dimsum di atasnya. Bentuk yang rapi, lalu tata di dalam kukusan. Kukus selama 30 sampai 25 menit.


5. Resep dimsum Alex juga banyak dicari di TikTok


Dimsum itu sama dengan siomay, nggak? Nah kalau katanya Ci Alex di akun @cheekykiddo, aslinya sih sama. Jadi menurutnya, siomay itu nama makanan. Dimsum adalah jenis makanan yang artinya makanan kecil. 


Jadi contoh makanan yang termasuk dimsum itu ya siomay, hakau, lumpia, udang, dan yang lainnya. 


By the way, resep ini banyak yang nyari lho di pencarian TikTok. Ci Alex sendiri mengaku resep ini terinspirasi dari resepnya Devina Hermawan.

Resep dimsum terinspirasi devina darmawan

Cara membuatnya campur dan masukkan ke dalam chopper 250 gram daging paha ayam tanpa tulang, 100 gram udang kupas, 6 sendok makan tepung tapioka, setengah sendok makan garam, 2/3 sendok teh lada putih, setengah sendok teh kaldu bubuk, satu setengah sendok makan gula, 2 sendok makan kecap asin, 2 sendok makan saus tiram, 2 sendok teh minyak wijen, 1 putih telur, 3 sendok makan air es. Haluskan bahan-bahan ini.


Selanjutnya chopper 250 gram daging ayam dan 100 gram udang tapi chopper jangan sampai halus banget. Setelah selesai, campur bahan ini dengan parutan setengah wortel ukuran sedang. 


Campur bahan halus dan kasar. Jadi nanti dimsumnya ada teksturnya. Bungkus di kulitnya, lalu kukus selama 15 sampai 20 menit.


Untuk saos sambalnya, haluskan 2 bawang putih, 1 bawang merah, 3 cabe rawit, 1 cabe merah ukuran sedang, 6 sendok makan saos sambal, 1 sendok makan cuka, 150 ml air, 2 sendok makan minyak goreng, 2 sendok teh gula, setengah sendok teh kaldu bubuk.


Setelah diblender, tuang ke teflon, didihkan. 


6. Resep dimsum buat yang vegetarian


Dimsum ini cocok buat yang vegetarian. Buat yang bisa makan daging-dagingan tapi kepengen makan dimsum, bisa cek resep dari akun TikTok @jerryandrean96.

Resep dimsum chef jerry andrean

Cara membuatnya, iris kecil-kecil satu genggam buncis, satu buah wortel, dan satu buah kentang. 


Rebus di air mendidih irisan wortel dan kentang. Cukup sebentar, dua menit saja lalu tiriskan.


Campur dengan buncis yang tidak pakai direbus, irisan daun bawang, 3 buah bawang putih cincang, 6 sendok makan tepung aci, 3 sendok makan tepung terigu, dan penyedap rasa daging. 


Masukkan 3 sendok air. Campur adonan hingga kalis. Bentuk bulat-bulat seperti bakso. 


Siapkan kukusan, beri minyak wijen. Masukkan adonan bulatan tadi. Kukus sampai matang selama 20 menit.


Untuk saosnya, parut 4 buah cabe rawit, 1 buah bawang putih, 4 sendok makan saos tomat, 1 sendok makan madu, satu sendok makan cuka, 3 sendok makan air, dan garam secukupnya.


7. Anak kost juga bisa bikin dimsum pakai resep ini


Dibilangnya, ini versi anak kos. Tapi, anak kosnya mesti punya chopper ya. Ya kalau nggak punya, pinjam ibu kos deh! Hehehe…


Di akun TikTok @regataringgaaa ini, dia nggak nyebutin bahan dulu. Tapi, langsung di eksekusinya. 

Resep dimsum yang mudah bisa dibuat anak kos


Pertama-tama, chopper 300 gram ayam. Setelah halus, pindah ke mangkok. Campur dengan 2 siung bawang putih yang sudah dihaluskan, 1 sendok teh garam, 1 sendok teh kaldu ayam, 1 sendok makan saus tiram, 1 sendok teh gula, 1 sendok teh lada, lalu aduk hingga rata.


Masukkan juga 1 sendok makan minyak, 1 butir putih telur, lalu tambahkan 150 gram udang. Kalau nggak ada, bahan udangnya bisa diskip. Aduk bahan ini.


Tambahkan 4 sendok makan tepung tapioka. Aduk lagi ya sampai rata.


Setelah rata, ambil kulit dimsum. Kita bisa tinggal beli di supermarket aja. Isian dimsum tadi lalu dioleskan di seluruh kulit dimsum. 


Bentuk dimsum seperti membentuk bunga. Tambahkan parutan wortel di atasnya. Kukus selama 15 menit.


Untuk resep saosnya terdiri dari 3 cabai rawit merah dan 2 cabai keriting merah yang dioseng dulu. Beri air. Masukkan bahan-bahan yaitu 5 sendok makan saos cabai, 1 siung bawang putih, 2 tetes cuka, 2 sendok teh gula, air dan tepung maizena secukupnya.


Itu tadi beberapa resep dimsum yang banyak disukai para warga TikTokers. Eit, tapi coba deh lanjut baca tulisan berikut ini, tentang resep dimsum yang ada di website Mamasuka.



Resep Dimsum Mentai ala Mamasuka


Selain TikTok, sebetulnya kita bisa juga lho menemukan aneka resep masakan di website Mamasuka.com. Di website tersebut, ada banyak sekali resep masakan yang bisa jadi ide untuk kita pilih dan kita eksekusi di dapur. Salah satunya ya resep dimsum.

Resep dimsum yang enak cocolan saosnya


Misalnya saja resep dimsum mentai yang divariasi dengan toping saus yang creamy. Cara memasaknya pun cukup mudah. 


Dimsum mentai ala Mamasuka ini merupakan dimsum ayam yang dibalut toping saus mentai creamy di atasnya. Itulah yang jadi daya tarik dimsum ini yaitu ada pada sausnya. Apalagi buat yang suka selera pedas, dimsum mentai ini pas banget.


Buat yang penasaran, bisa di klik ya di kata resep dimsum yang ada di paragraf pertama tulisan ini.



 

Related Posts

9 comments

  1. Waah makasih Mbak Ika, jadi ada rekomendasi resep dimsum yang enak enak nih.

    ReplyDelete
  2. Emang ya tiktok tuh menjangkau semua isi konten. Resep dimsum pun macem2, jadi penasaran nyoba masakk

    ReplyDelete
  3. jadi pengen nyobain buat nih, soalnya kalau dilihat bahannya segala macem ngga susah sih ngebuatnya yak. apalagi ini masuk kategori comfort food

    ReplyDelete
  4. Platform tiktok memang banyak ya konten-konten kayak gini, setiap kreator punya ciri khas masing-masing dalam membuat konten. Jadi isinya gak cuma video joged-joged yaa.

    ReplyDelete
  5. Aduuuuh dimsum kusyukaaa :) Berkali2 nambahnya, makannya terus2an sampai begah hahahah :D Variannya banyak bisa dibikin sesuai selera ya. Enak isian ayam, udang gitu wah pokoknya lezat2 semua :D Ternyata di Tiktok banyak banget resep masak dimsum, kudu dicoba ah kapan2.

    ReplyDelete
  6. Ternyata cukup gampang ya bikin dimsum sendiri.. kapan-kapan mau nyoba ah, lumayan buat buka puasa, hehe..

    ReplyDelete
  7. boleh juga nih dicobain langsung, cuss ke TikTok juga aahh cari akun-akun yang udah disebutkan ini biar lebih jelas lihat videonya, kalau masak saya lebih suka lihat langsung tutorialnya (meski by video) hehehh

    ReplyDelete
  8. Nah loh, jadi kepikiran pengen bikin sendiri dimsum, tapi dibuatnya sama sang istri saja. thanks ya infonyna. Biarkan pekerjaan membuat dimsum seorang istri yang meraciknya. Kalo saya, tinggal menikmatinya saja. hehehe

    ReplyDelete
  9. Saya tuu termasuk yang maju mundur mau punya akun di tiktok. Tp sepertinya jadiin ah punya akun d tiktok karena jangkauan konten nya beragam ya ternyata. Thanks for sharing kak

    ReplyDelete

Post a Comment

Popular