Bagi
kebanyakan orang, khususnya kaum perempuan, keberadaan bulu di tubuh kerap
mengganggu penampilan. Untuk menghilangkannya, saat ini sudah cukup banyak
ditawarkan berbagai metode tertentu. Salah satunya adalah metode waxing.
Tapi,
metode tersebut terkadang tidak cocok untuk tipe kulit tertentu. Salah satunya untuk
tipe kulit sensitif seperti kulit saya. Apalagi waxing tuh kan prosesnya sakit banget!
Karena itu untuk urusan menghilangkan
bulu di tubuh, saya lalu lebih memilih Veet sebagai solusinya. Fyi
buat yang belum tahu nih, Veet adalah krim penghilang bulu dengan inovasi
terbaru. Dan kalau kita pakai produk ini, urusan menghilangkan bulu mah jadi
lebih mudah.
Veet, Dibuat dengan Kandungan Terbaik
Salah
satu kelebihan yang saya suka dari Veet adalah kandungannya. Buat yang kulitnya
sensitif, tersedia varian yang mengandung aloe vera serta vitamin E.
Kedua
kandungan bahan itu sendiri konon dipercaya bermanfaat banget untuk kulit.
Selain mencegah iritasi, aloe vera dan vitamin E bisa berguna untuk melembapkan
serta melembutkan kulit.
Veet
ini sangat direkomendasikan buat siapa saja yang punya masalah sama seperti
saya yang berkulit sensitif. Sebagai solusi penghilang bulu tanpa waxing, produk
ini setahu saya menawarkan tiga varian berbeda lainnya. Yaitu untuk yang kulitnya
kering, berkulit normal, dan berkulit sensitif. Jadi, mulailah #BeAConfidentYou
with Veet.
Cara dan Tips Menghilangkan Bulu dengan Veet
Btw
kalau menurut saya nih, Veet adalah krim yang mudah banget digunakan. Nih ya, saya
jelasin cara-cara mengaplikasikannya.
1.
Pastikan kulit bersih dan kering
2.
Pakai spatula yang sudah ada tersedia dalam kemasan untuk mengaplikasikan krim
pada kulit yang akan dibersihkan dari bulu
3.
Diamkan terlebih dulu selama tiga hingga enam menit
4.
Bersihkan krim menggunakan spatula
5.
Bilas dengan air bersih
Tuh cara pakainya gampang
kan? Sekejap saja kita sudah bisa menghilangkan bulu di tubuh yang ingin kita
singkirkan.
Wangi dan Nyaman di Kulit
Buat
saya, Veet adalah krim penghilang bulu dengan keharuman yang menggoda. Penasaran
kan kenapa bisa gitu? Soalnya, produk tersebut dibuat dengan teknologi silky
& fresh.
Nggak
hanya wangi, Veet juga lembut di kulit. Bahkan secara klinis, Veet terbukti
dapat melembapkan kulit hingga 24 jam dan melembutkannya selama 7 hari.
Kulit Mulus Sempurna Tanpa Bulu
Krim
yang dimiliki Veet ini menurut saya mampu menghilangkan bulu hingga dekat ke
akar bulu. Bahkan terbukti lho, dapat menghilangkan bulu-bulu halus sekalipun.
Akhirnya
yang saya rasakan, kulit menjadi lebih halus dan lembut dengan Veet. Selain itu
kelebihan lainnya adalah mampu membantu pertumbuhan bulu agar menjadi lebih
halus.
Itu
dia beberapa kelebihan dari Veet. Sekarang buat siapa saja yang ingin
menggunakannya, Veet gampang banget kok ditemukan di toko mana pun. Kita bisa
membelinya secara online maupun konvensional.
Tapi
sebelum memakai Veet, jangan lupa, pastikan dulu ya untuk membaca petunjuk
penggunaan pada kemasan sebelum mengaplikasikannya.
Post a Comment
Post a Comment