Harus Tetap Sekolah

2 comments


Cerita yang pernah dimuat di Majalah Girls pada tahun 2014 ini terinspirasi dari pengalaman saya saat dulu liputan di Batam. Saat itu ada kawasan rumah liar atau yang di sana biasa disingkat ruli, habis terbakar dalam semalam.

Ketika meliput, entah mengapa pikiran saya melayang pada pemisalan, bagaimana jika ada anak yang sekolah dan semua barang keperluannya untuk sekolah juga ikut terbakar?

Pengandaian ini sempat membuat saya makin sedih saat ternyata, saya memang menjumpai kondisi itu ketika berkunjung ke tempat penampungan sementara. Ya, memang benar akhirnya ada anak-anak yang akhirnya kebingungan tidak dapat  bersekolah lagi.

***

“Semalam, teman kita yang bernama Fahmi mendapatkan musibah. Kalian tentu sudah tahu dari berita semalam, jika ruli tempat Fahmi dan keluarganya tinggal, mengalami kebakaran yang cukup besar. Untuk itu sebelum pelajaran dimulai kita berdoa dulu ya agar Fahmi dan keluarganya, serta orang-orang yang berada di sana dimudahkan urusannya oleh Tuhan. Berdoa, mulai!” pimpin Pak Hadi, guruku di sekolah.

Sesaat, aku melirik ke arah bangku di sebelahku yang kosong. “Bagaimana kabarmu hari ini, Mi?” batinku sedih.

Hari itu aku tidak lagi bisa menjumpai Fahmi yang suka bercerita dengan riang. Kelasku juga jadi terasa agak sepi. Biasanya saat pelajaran berlangsung, Fahmi suka aktif bertanya dan menjawab pertanyaan-pertanyaan guru kami. Ia juga teman yang baik dan cerdas di hampir semua mata pelajaran. Jika aku atau teman yang lain kesulitan pelajaran, Fahmi tidak segan mengajari kami dengan sabar. Karena itu, Fahmi sering disebut asisten guru. Panggilan itu diberikan oleh para guru dan juga aku serta teman-temanku.

Sahabatku itu tinggal di sebuah kawasan rumah liar yang kondisinya cukup memprihatinkan. Di Batam, kami menyebutnya dengan ruli. Tidak ada rumah-rumah yang tertata rapih. Sungguh berbeda dengan tempat tinggalku yang berada di perumahan. Karena Fahmi pintar, ia mendapatkan beasiswa sehingga bisa bersekolah di tempatku yang katanya biayanya cukup mahal.

“Teman-teman, apa yang harus kita lakukan untuk membantu Fahmi? Kalian punya ide?” tanya Nadia, ketua kelasku saat kelas kami mengadakan rapat di jam istirahat.

“Bagaimana jika kita mengumpulkan dana untuk Fahmi? Jadi nanti waktu pulang sekolah, kita mintai saja teman-teman satu sekolah untuk menyumbang seikhlasnya,” usulku.

“Iya, betul itu, Gina. Lalu, nanti kita bawa hasil sumbangan itu waktu ke tempat menjenguk ke tempat Fahmi,” ujar temanku yang lain.

“Aku punya ide. Bagaimana kalau kita mengadakan konser amal di mall? Sekolah kita ini kan terkenal punya banyak kegiatan seninya. Siapa tahu dari acara itu kita bisa menarik perhatian para pengunjung mall untuk membantu Fahmi dan para tetangganya,” cetus Andi temanku.

“Ide yang bagus!”

“Ya, aku juga setuju!” seruku dan teman-temanku yang lain dengan girang. Lega juga rasanya ketika kami akhirnya bisa menemukan jalan keluar untuk membantu Fahmi.

Pak Hadi wali kelasku juga turut membantu usaha kami. Ia mengumpulkan sejumlah uang dari para guru untuk disumbangkan ke Fahmi. Pak Hadi juga ikut mengantar aku dan teman-teman sewaktu menjenguk ke rumah Fahmi.

Untuk sementara waktu, Fahmi, keluarganya, dan para tetangganya harus tinggal di tempat pengungsian yang ada di sebuah bekas pasar yang sudah kosong dan tak terpakai lagi di dekat mereka semula tinggal. Saat kami menemui Fahmi, ia terlihat tampak banyak tersenyum. Aku sampai salut, meski ia sedang mengalami kesusahan, tapi ia mencoba tidak menunjukkan kesedihannya pada kami. Padahal, banyak barang-barang miliknya dan keluarganya yang habis terbakar.

Saat Pak Hadi berbincang dengan orang tua Fahmi, kami terkejut saat mendengar bahwa Fahmi sepertinya tidak bisa lagi melanjutkan sekolahnya lagi setelah ini.

“Buku-buku pelajaran dan seragamnya saja habis terbakar. Sepertinya kami sekeluarga harus mencari uang setelah ini,” ujar bapaknya Fahmi.

Aku dan teman-temanku yang mendengar itu langsung membelalakkan mata. Saat melirik ke arah Fahmi, sahabatku itu cuma tertunduk sambil diam. Aku tahu, pasti Fahmi tidak ingin berhenti sekolah. Karena yang kutahu selama ini, Fahmi selalu punya semangat tinggi untuk bisa menjadi yang terbaik di sekolah. Aku bahkan ingat, Fahmi pernah mengatakan kepadaku jika ia ingin menjadi seorang guru yang bisa banyak mencerdaskan murid-muridnya.

“Waduh Pak, coba dipikirkan lagi keputusannya. Sementara itu, biar saya membicarakan masalah ini dulu kepada pihak sekolah. Barangkali, pihak sekolah bisa membantu,” jelas Pak Hadi mencoba menenangkan orang tua Fahmi.

Saat pulang, aku jadi merasa sedih. “Ah, bagaimana jika Fahmi benar-benar berhenti sekolah?” gumamku cemas.

Aku lalu membayangkan jika diriku adalah Fahmi. Tidak bisa sekolah, tidak bisa bertemu teman-teman lagi, harus bekerja mencari uang dan tidak bisa belajar pelajaran kesukaanku lagi. Ah, dadaku mendadak sesak membayangkan hal itu.

“Semoga pas konser amal nanti, banyak orang yang mau menjadi orang tua asuh untuk anak-anak seperti Fahmi, ya Nadin,” cetus Gina di perjalanan pulang.

“Ya Nad, aku juga berharap begitu,” kataku penuh harap.

“Pak, tolong bantu Fahmi ya. Tolong bicarakan dengan bapak kepala sekolah agar Fahmi bisa tetap terus sekolah,” pinta Nadin.

Kepalaku sendiri terus berpikir keras. Orang tua Fahmi sepertinya juga membutuhkan bantuan.

“Bagaimana jika kita juga bertanya kepada orang tua kita masing-masing, barangkali ada lowongan pekerjaan untuk orang tuanya Fahmi?” cetusku pada teman-temanku.

“Ya, barangkali ada juga pekerjaan lain untuk para pengungsi yang lain,” sambung Andi.

“Ah ya, itu benar!” sahut Nadin dengan mata berbinar.


Pak Hadi yang lebih banyak diam selama di mobil saat perjalanan pulang itu lalu tersenyum memandang kami. “Bapak bangga melihat kalian. Meski kalian dari orang berada, tapi kepedulian kalian terhadap sesama begitu besar.” 

Related Posts

2 comments

  1. Didikan yang bagus bagi para orang tua untuk anak anaknya: Belajar berempati kepada teman dan menolong teman yang membutuhkan..

    ReplyDelete

Post a Comment

Popular